-->

Puisi Kebangsaan Untuk Negeri Kita - Tak Seperti Dulu

Puisi Kebangsaan,

"Change has a considerable psychological impact on the human mind. To the fearful it is threatening because it means that things may get worse. To the hopeful it is encouraging because things may get better. To the confident it is inspiring because the challenge exists to make things better".
~  King Whitney Jr.  ~

Perubahan memiliki efek psikologis yang sangat besar kepada pikiran manusia. Untuk mereka yang takut akannya (takut akan perubahan), perubahan tersebut terasa menjadi ancaman karena dengan perubahan ada kemungkinan segala hal menjadi lebih buruk lagi.

Tetapi bagi mereka yang berani dan percaya diri, adanya suatu perubahan justru menyenangkan dan memberi inspirasi karena di situ ada kesempatan untuk membuat segala sesuatu lebih baik lagi dari yang sekarang.

Semua itu saya coba sampaikan melalui Puisi Kebangsaan berikut. Perubahan-perubahan sudah terjadi didepan mata kita setiap harinya dan kita juga harus berubah. Tidak terkecuali negara ini


Puisi kebangsaan


Tak Seperti Dulu
Karya : Bagus Yulianto


Negeriku tak seperti dulu
Dulu yang penuh akan kesederhanaan
Nilai-nilai gotong royong masih junjungan
Norma-norma jadi panutan
Malu dan tenggang rasa sebagai pertimbangan
Menentukan setiap ukuran
Adil, seadil-adilnya
Menyisakan ketentraman dihati petani, pedagang, buruh, pelacur, koruptor dan pemerintah

Negeriku tak seperti dulu
Kayu gaharu kebanggaan kita
Berubah menjadi gedung-gedung tinggi berlapis kaca
Menyilaukan mata pedagang kaki lima
Menentramkan tukang parkir liar
Bahkan, gelandangan enggan mendekatinya
Karena ada keamanan disetiap sudutnya

Negeriku tak seperti dulu
Kapulaga kebanggan kita
Berganti dengan pabrik-pabrik penggumpal asap
Melilit hari-hari petani gula
Dan pengerajin keset tak kalah sedihnya
Mengundang senyum sarjana muda
Dan buruh-buruh yang pergi jauh meninggalkan keluarga

Negeriku tak seperti dulu
Kapur barus kebanggaan kita
Menjelma menjadi tunggangan haus bensin
Menjerit-jerit, menderu-deru
Diatas aspal dan jembatan kayu
Mengalahkan kijang di padang savana
Menampikkan burung layang-layang di langit Sunda
Menenggelamkan paus di samudera Hindia

Negeriku memang tak seperti dulu
Baju kurung dan kerudung merah muda
Dikucilkan gaun malam dan Lingerie
Pergaulan bebas dan narkoba tak jadi masalah
Hari-hari kita berdua
Waspadalah!
Karena negeri ini tak seperti dulu
Kebenaran dibenak setiap orang
Menciptakan dunia untuk orang-orang suci


Tanjung Gadang, 11 Juli 2015, 15:19 WIB


Puisi Kebangsaan diatas hanya sedikit menggambarkan tentang negeri ini.

Mungkin aneh rasanya saat mendengar cerita-cerita orang-orang tua dulunya, tentang negeri ini. Kadang mereka yang bercerita tentang perjuangan mereka dalam "melihat Belanda" saat lewat didepan rumah mereka. Ataupun cerita-cerita tentang kearifan budaya dan pandorama alam yang katanya surga terpendam.

Kita semua pasti tahu, kita yang sekarang ini sudah mengalami masa-masa yang jauh berbeda dari orang-orang yang sebelumnya. Apakah kita merasa lebih baik atau sebaliknya?

Semua keindahan alamnya, sungguh jauh berbeda dari 70 tahun yang lalu. Orang-orang yang hidup 70 tahun lalu, sungguh jauh berbeda. Menjadi lebih "baik," barangkali.

Tapi, kita semua untuk beberapa tahun yang akan datang, pasti akan menceritakan masa-masa kehidupan kita di negara ini pada anak cucu kita. Bagaimana membanggakannya negera kita kala itu.

Untuk men-Download Puisi Kebangsaan, klik link diibawah ini



Terima Kasih sudah berkunjung... Kunjungi kumpulan puisi lainnya
0 Comments for "Puisi Kebangsaan Untuk Negeri Kita - Tak Seperti Dulu"

Back To Top